Nantikan SCDP 2020, Dedikasi untuk Mahasiswa Baru Penerima KIP Kuliah

Nantikan SCDP 2020, Dedikasi untuk Mahasiswa Baru Penerima KIP Kuliah

Formadiksi UM News – Forum Mahasiswa Bidikmisi Universitas Negeri Malang (Formadiksi UM) kembali merancang program kerja akbar yang diberi nama Student’s Capacity Development Program (SCDP). Program kerja ini didedikasikan untuk para mahasiswa baru Universitas Negeri Malang (UM) penerima beasiswa pemerintah yang semula bernama Bidikmisi dan kini berganti nama menjadi Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

SCDP merupakan program kerja yang dirancang oleh Formadiksi UM khusus untuk para mahasiswa baru penerima KIP Kuliah. Guna memperjelas mengenai kegiatan SCDP Tahun 2020, kali ini Reporter Formadiksi UM News berkesempatan mewawancarai Muhamad Fiqran Nurfan Pamungkas selaku Ketua Formadiksi UM Tahun 2020, pada hari Senin (12/10/2020).

“Student’s Capacity Development Program (SCDP) ini merupakan kegiatan pengenalan bagi mahasiswa penerima KIP Kuliah UM. Kegiatan ini dulunya bernama Bidikmisi Student’s Capacity Building (BSCB) yang kemudian berubah nama, menyesuaikan perubahan nama pada beasiswa dari pemerintah saat ini. Dengan kondisi pandemi seperti sekarang ini dan juga perkuliahan yang diadakan secara online, maka kami mengemas kegiatan ini secara online juga,” jelas Fiqran mengenai arti SCDP.

Meskipun SCDP Tahun 2020 ini diadakan secara online, hal tersebut tidak menyurutkan semangat para panitia untuk memberikan yang terbaik dan maksimal dalam kelancaran program kerja ini.

“Tentu akan berbeda dari tahun sebelumnya, tetapi hal itu bukanlah sebuah hambatan untuk kita dalam memberikan yang terbaik bagi para mahasiswa baru,” sambung Fiqran.

“Untuk para mahasiswa baru penerima KIP Kuliah, kalian merupakan penerus beasiswa Bidikmisi yang diberikan oleh pemerintah, sehingga segala sesuatu  yang sudah baik hendaknya tetap dilanjutkan dan yang belum baik harus jadi baik,” begitu pesan dari Ketua Formadiksi UM Tahun 2020 untuk mahasiswa baru penerima KIP Kuliah.

Kemudian, Reporter Formadiksi UM News juga berkesempatan untuk mewawancarai salah satu panitia inti SCDP Tahun 2020, yakni Lina Kinanti selaku Sekretaris Pelaksana 1 SCDP Tahun 2020 pada hari Selasa (13/10/2020). Lina menjelaskan terkait agenda yang akan dijalankan selama acara SCDP Tahun 2020 nanti.

“Agenda SCDP secara garis besar ada 2. Pertama, agenda praacara, di mana nantinya akan ada meet up antara mahasiswa penerima KIP Kuliah UM yang ditemani oleh  Penanggung Jawab Fakultas (PJF) dan Liaison Officer (LO) dari masing-masing fakultas yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara mahasiswa penerima Bidikmisi UM dengan mahasiswa penerima KIP Kuliah UM. Kemudian, yang kedua yaitu agenda hari H, di mana pada hari H ini lebih mengutamakan pengenalan mengenai Program Indonesia Pintar, hak dan kewajiban penerima KIP Kuliah, dan juga pengenalan terkait Formadiksi UM sebagai organisasi yang menaungi mahasiswa penerima Bidikmisi maupun KIP Kuliah,” ujar Lina.

SCDP Tahun 2020 menjadi acara yang wajib diikuti oleh para mahasiswa penerima KIP Kuliah untuk bisa memperoleh ilmu dan menambah informasi terkait perkuliahan dan KIP Kuliah UM.

“Karena di samping mengetahui hak dan kewajiban atau seluk beluk Program Indonesia Pintar, SCDP juga menjadi ajang menjalin relasi karena peserta bukan hanya dari satu fakultas saja, tetapi semua mahasiswa baru penerima KIP Kuliah UM,” tutupnya.

Demikianlah informasi dan gambaran terkait SCDP Tahun 2020 yang akan segera dilaksanakan. Nantikan rangkaian acara SCDP Tahun 2020. Stay tune!

 

Reporter          : Mufid Zahir Hilmy, Rifdah Tsuwaibatul A.

Editor              : Ayu Anggraeni Wulansarinew nike football boots 2012 2017 – 002 – Nike Air Max 270 ESS Ανδρικά Παπούτσια Γκρι / Λευκό DM2462 | Air Jordan 10 — Ietp

2 thoughts on “Nantikan SCDP 2020, Dedikasi untuk Mahasiswa Baru Penerima KIP Kuliah”

Leave a Reply to Zy Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *