Rekrutmen Panitia SCDP 2022: Peluang Berkontribusi dan Meningkatkan Kualitas Diri

Formadiksi UM News – Dalam rangka menyambut mahasiswa baru penerima KIP Kuliah Universitas Negeri Malang (UM), Forum Mahasiswa Bidikmisi (Formadiksi) UM kembali mengadakan Open Recruitment Panitia Students’ Capacity Development Program (SCDP). SCDP sendiri merupakan program kerja tahunan dari Formadiksi UM yang dinaungi oleh Divisi Hubungan Internal Mahasiswa (HIM). Pelaksanaan open recruitment panitia ini merupakan bentuk seleksi bagi mahasiswa penerima KIP Kuliah yang akan menjadi panitia dalam penyelenggaraan SCDP tahun 2022.

Untuk menggali informasi terkait proses Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022, Reporter Formadiksi UM News telah mewawancarai Gus Farid Arya Efendi selaku Ketua Pelaksana SCDP tahun 2022 dan Christa Rena Pratiwi selaku Koordinator Divisi Hubungan Internal Mahasiswa (HIM) tahun 2022. Yuk, simak liputannya berikut ini!

Pelaksanaan Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022

Open recruitment panitia dilaksanakan tiap tahunnya untuk menyaring dan memberikan kesempatan bagi mahasiswa penerima KIP Kuliah di UM untuk dapat turut berpartisipasi dalam penyelenggaraan kegiatan SCDP. Open recruitment panitia, khususnya pada sesi wawancara kembali mengangkat konsep pelaksanaan secara hybrid, online melalui Google Meet dan offline yang bertempat di Gedung Ormawa Lantai 1.

“Untuk pelaksanaannya sendiri akan dilaksanakan mulai dari 26 Juli 2022 sampai dengan pengumuman pada tanggal 11 Agustus 2022. Konsep open recruitment panitia tahun ini kembali mengusung konsep hybrid di mana dilaksanakan secara online dan offline,” imbuh Farid.

Alur dan Syarat pendaftaran Open Recruitment Panitia SCDP Tahun 2022

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pelaksanaan Open Recruitment Panitia SCDP tahun ini akan melalui beberapa tahap seleksi yang harus dilakukan. Rangkaian proses seleksi ini bertujuan untuk menyaring panitia-panitia yang berkompeten dan mumpuni untuk mengemban tanggung jawab sebagai Panitia SCDP tahun 2022.

Open recruitment panitia tahun ini kurang lebih memiliki alur yang sama dengan tahun sebelumnya, yakni pendaftaran online, wawancara, seleksi berkas, dan pengumuman. Untuk pendaftarannya sendiri akan dilakukan secara full online melalui link, http://formadiksi.um.ac.id/formulir-open-recruitment-panitia-scdp-tahun-2022/. Tahap selanjutnya adalah pelaksanaan wawancara yang akan dilakukan secara hybrid, bagi pendaftar yang akan melakukan wawancara dapat membuat perjanjian waktu terlebih dahulu terkait pelaksanaan wawancara dengan pewawancara. Selepas kegiatan wawancara maka akan dilanjutkan dengan seleksi berkas dan pengumuman. Pengumuman akan disampaikan di akun sosial media Formadiksi UM,” jelas Farid. 

Dalam Open Recruitment Panitia SCDP tahun ini, Formadiksi UM menentukan beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi sebelum mendaftarkan diri. Jadi, sebelum mendaftarkan diri pastikan Anda telah memenuhi persyaratan dan ketentuan yang berlaku, ya!

“Untuk persyaratan utama mengikuti pendaftaran  Open Recruitment Panitia SCDP tahun ini adalah mahasiswa penerima KIP Kuliah UM angkatan 2020 atau 2021. Syarat dan ketentuan untuk mendaftarkan diri menjadi Panitia SCDP tahun 2022 ini lebih lengkapnya bisa diakses dalam panduan di website Formadiksi UM pada linkhttp://formadiksi.um.ac.id/pandian-oprec-recruitment-panitia-scdp-tahun-2022,” ujar Farid. 

Benefit mengikuti Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022

Sebagai mahasiswa, turut dalam sebuah kepanitiaan merupakan langkah yang tepat dalam proses mengembangkan diri. Oleh karena itu, Formadiksi UM memberikan wadah sebesar-besarnya untuk membantu para mahasiswa penerima KIP Kuliah UM untuk dapat merasakan terjun langsung dalam sebuah kepanitiaan dan mengambil banyak pelajaran, pengalaman, dan manfaat lainnya. 

“Untuk benefitnya sendiri, akan ada banyak benefit yang diterima nantinya. Beberapa halnya seperti akan mendapatkan pengalaman berharga, ilmu yang bermanfaat, relasi, dapat mengembangkan kemampuan dalam bekerja tim, selain itu ada juga e-sertifikat yang akan diberikan kepada panitia,” ujar Farid.

Urgensi diadakannya Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022

Open recruitment panitia merupakan salah satu rangkaian dalam program kerja SCDP yang menjadi salah satu unsur sebuah acara atau kegiatan akan berjalan lancar dan berhasil adalah bergantung pada sumber daya manusia (SDM) kepanitiaannya. Oleh karena itu, pelaksanaan Open Recruitment ini bukan hanya sebuah bagian kecil dari program kerja SCDP, tetapi juga memegang peranan penting dalam keberlangsungan pelaksanaan SCDP nantinya.

“Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022 ini sangat penting dilakukan sebagai penjaringan bagi mahasiswa penerima KIP Kuliah UM yang ingin berpartisipasi menjadi bagian dari tim sukses SCDP tahun 2022. Kegiatan open recruitment panitia ini sendiri juga sangat diperlukan dalam SCDP karena dapat memberikan kontribusi dan kreativitas tanpa batas serta membuka kesempatan bagi mahasiswa penerima KIP Kuliah UM untuk meningkatkan kualitas diri dalam aspek keaktifan dan kerja sama pada suatu tim baru yakni di Tim SCDP tahun 2022,” tutur Rena.

Open recruitment panitia ini tentunya juga sebagai sarana untuk meningkatkan kemampuan bekerja sama, sosialisasi, dan mempererat silaturahmi antara Pengurus Formadiksi UM dengan mahasiswa penerima KIP Kuliah UM melalui kepanitiaan SCDP tahun 2022,” imbuh Rena.

Harapan diselenggarakannya Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022

“Harapannya yang pasti, semoga mahasiswa penerima KIP Kuliah UM dapat memanfaatkan kesempatan yang ada sekaligus berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan  SCDP 2022 ini. Ketertarikan dan kesungguhan dari teman-teman menjadi panitia di SCDP 2022 sangat kami nantikan. Tidak lupa bagi para pendaftar dapat melihat panduan pendaftaran dan memahaminya serta bertanyalah pada narahubung apabila ada hal yang belum dipahami. Sehingga tidak ada kebingungan dan keraguan nantinya dalam mendaftar di kepanitiaan SCDP 2022,” tutup Rena.

Nah, itulah liputan seputar pendaftaran Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022. Yuk, kembangkan dirimu dengan mendaftar di Open Recruitment Panitia SCDP tahun 2022, jangan lewatkan kesempatan ini dan daftar sekarang! Ikuti dan pantau terus informasi ter-update di akun media sosial Formadiksi UM, ya!

 

Bidikmisi! Berprestasi Tiada Henti!

KIP Kuliah! Generasi Muda Semangat Berprestasi!

 

Reporter          : Nur Lailatul Oktavia Indah dan Alvi Nur Jannah

Editor              : Alvi Nur Jannah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *