Tahukah Kamu Fakta Di Balik Sejarah Kemerdekaan Republik Indonesia?

Tahukah Kamu Fakta Di Balik Sejarah Kemerdekaan Republik Indonesia?

Oleh: Anggi Icha Larasati

Tepat 76 tahun yang lalu, tanggal 17 Agustus tahun 1945 hari di mana Indonesia resmi menyatakan kemerdekaannya. Hal ini ditandai dengan adanya pembacaan teks Proklamasi oleh Ir. Soekarno di kediamannya, Jalan Pegangsaan Timur No. 56 Jakarta. Seperti yang telah diketahui, untuk sampai pada titik tersebut para pahlawan mengerahkan seluruh waktu, tenaga, dan perjuangannya untuk melawan para penjajah khususnya Jepang saat itu. Namun, sudah tahukah kamu bahwa di balik sejarah Kemerdekaan Republik Indonesia juga tersimpan segudang fakta menarik dan unik lainnya? Untuk lebih mengenal sejarah Indonesia, yuk simak fakta-fakta menarik dan unik mengenai sejarah kemerdekaan Indonesia yang dilansir dari buku berjudul Indonesia Poenya Tjerita.

  • Ir. Soekarno sedang Sakit saat Pembacaan Teks Proklamasi

Tepat 2 jam sebelum pembacaan teks proklamasi, Ir. Soekarno masih tertidur pulas. Hal ini dikarenakan pada saat itu, Ir. Soekarno terserang gejala Malaria Tertiana yang mengakibatkan suhu badannya tinggi (demam). Namun, beliau akhirnya bangun pada pukul 09.00 pagi setelah mendapatkan perawatan dan berhasil membacakan teks proklamasi dengan lantang tepat pada pukul 10.00 didampingi oleh Moch. Hatta.

  • Teks Proklamasi yang Asli Ditemukan di Tempat Sampah

Naskah asli teks proklamasi yang ditulis tangan oleh Ir. Soekarno dan ditandatangani Moch. Hatta itu sempat ditemukan di tempat sampah di kediaman Laksamana Muda Maeda. (Yang) menemukan naskah asli tersebut ialah putra asal Aceh yang juga seorang wartawan bernama B.M Diah. Naskah tersebut ditemukan pada 17 Agustus 1945 dini hari, yang kini telah tersimpan utuh dan aman di Museum Arsip Nasional. Akan tetapi, sebelum itu B.M Diah memberikan naskah tersebut kepada Presiden Soeharto setelah menyimpannya selama 46 tahun 9 bulan 19 hari.

  • Tahun ’05 pada Teks Proklamasi

Sadarkah kamu, bahwa penulisan tahun yang tertulis pada teks proklamasi yaitu tahun ’05? Akan tetapi, mengapa dibaca tahun 1945? Hal ini karena pada tahun 1945, Indonesia berada di bawah kependudukan Jepang yang saat itu menggunakan kalender Kaisar Jimmu (Kalender Jepang). Nah, tahun 1 kalender Kaisar Jimmu lebih awal 660 tahun daripada tahun Masehi (Kalender Gregorian), sehingga tahun Jepang berdasarkan kalender Kaisar Jimmu dihitung dengan menambahkan 660 pada angka tahun Masehi. Di mana, tahun 1945 kalender Gregorian sama dengan tahun 2605 yang ditulis tahun ’05 pada teks proklamasi.

Nah, itu dia beberapa fakta menarik dan unik mengenai sejarah kemerdekaan Indonesia. Keren ya, ternyata di balik perjuangan kemerdekaan Indonesia yang amat sulit terselip berbagai cerita menarik untuk dikenang. Oleh karena itu, sebagai generasi muda Indonesia sudah sepantasnya untuk terus mempertahankan dan memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.

Source:

Damanik, Margith Juita. 2019. “9 Fakta Unik Proklamasi Indonesia, Millenials Sudah Tahu?”. https://www.idntimes.com/news/indonesia/margith-juita-damanik/9-fakta-unik-soal-proklamasi-indonesia-millennials-sudah-tahu/9.

Garjito, Dany. 2020. “5 Fakta Menarik Sejarah HUT RI 17 Agustus”. https://www.suara.com/news/2020/08/13/135601/5-fakta-menarik-sejarah-hut-ri-17-agustus.

JuzsportsShops , Achète, vends ou échange les vêtements, chaussures et accessoires que tu ne portes plus ! | Ietp – Women’s Nike Air Force 1 trainers – Latest Releases , nike lebron low st paul park hours today show live

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *