Bedah Kinerja 2018 Untuk Fokus Kinerja 2019

 

Ini Kata Ketua Formadiksi UM 2018 dan 2019

MALANG, Formadiksi UM News – Di tengah-tengah pelaksanaan Matrikulasi untuk Pengurus Harian pada Jumat lalu (15/2/2019), Reporter Formadiksi UM News berkesempatan melakukan wawancara kepada Ketua Forum Mahasiswa Bidikmisi Universitas Negeri  Malang (Formadiksi UM) periode 2018 dan 2019. Dalam kesempatan wawancara tersebut, reporter berhasil membedah kinerja Pengurus Formadiksi UM periode 2018 yang erat kaitannya dengan fokus kinerja kepengurusan 2019 ini.

Apa saja hasil bedah informasinya? Berikut hasil wawancara Reporter Formadiksi UM News dengan Ade Setyawan Pratama selaku Ketua Formadiksi UM 2018 sekaligus Dewan Pertimbangan Formadiksi UM periode 2019 terkait bedah kinerja Pengurus Formadiksi UM 2018, pada Jumat (15/2/2019).

Kepengurusan Formadiksi UM periode 2018 terlihat sangat baik, lalu hal apa saja yang dapat ditingkatkan untuk kepengurusan periode ini?

Itu kan yang terlihat ya. Yang luput di beberapa bagian insyaallah juga ada dan itulah yang kemudian kami komunikasikan kepada Mas Riduwan untuk diperbaiki atau dibangun dari awal.

 

Apa masukan yang diberikan kepengurusan Formadiksi UM periode 2018 untuk periode 2019?

Sebenarnya cukup banyak ya masukan-masukan baik secara lisan ataupun tulisan yang telah saya berikan, pertemuan ini juga sebagian dari pengembangan rekomendasi yang kami berikan.

 

Mengingat kesuksesan perealisasian Rencana Strategis Formadiksi UM 2018, apakah rencana strategis tersebut juga diperlukan dalam kepengurusan Formadiksi UM 2019?

Oh, itu sangat diperlukan. Ndak bisa kalau hanya bermodal visi misi, harus di-break down ke dalam sasaran dan tujuan strategis. Sama seperti pengelolaan pemerintahan, ada RKT, RPJMD, RPJP, dan Renstra (Rencana Strategis).

 

Apakah telah ada diskusi sebelumnya terkait Rencana Strategis Formadiksi UM periode 2019?

Kami sudah diajak berdiskusi terkait rencana strategis tahun ini, dan kami senang karena banyak upaya pengembangan.

 

Dari pandangan dewan pertimbangan, apakah ada tantangan yang akan dihadapi dalam kepengurusan Formadiksi UM tahun ini?

Ada lah, itu kami sampaikan personal kepada ketua. (Tantangan) itu kompleks dari analisa kami mulai saat menjadi anggota divisi, koordinator divisi, dan ketua di tahun kemarin.

 

Sebagai salah satu dewan pertimbangan, sebenarnya apa peran dari dewan pertimbangan dalam kepengurusan Formadiksi UM?

Peluang dan tantangan Formadiksi UM ke depan saya rasa berbeda, sehingga upaya yang dilakukan juga tidak bisa kalau dilakukan dengan cara-cara lama. Baik secara internal dan eksternal dan di situlah peran kami (dewan pertimbangan) hadir memberikan pencerahan.

 

Dari bedah kinerja yang telah dirangkum oleh Reporter Formadiksi UM News, juga dikutip harapan dari Riduwan Prasetya, Ketua Formadiksi UM periode 2019 pada kesempatan wawancara yang sama. Dalam kesempatan tersebut, Riduwan menerangkan bahwasanya capaian yang telah ada di kepengurusan 2018 harus dijaga dan ditingkatkan.

Pasti kita semua tahu bagaimana peningkatan pengelolaan yang signifikan pada 2018 yang di mana kita ingin itu terus dijaga dan ditingkatkan,” terangnya.

 

 

Penulis : Nadya Erawati

Editor  : Amanatul Haqqil IbadFW0663 – adidas samba ireland live score last night – adidas Futurenatural Shoes Vivid Red Mens | newport nike air swoosh shoes sale women black

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *