Formadiksi UM News – Dalam rangka memperkuat rasa solidaritas dan kepedulian sosial, Formadiksi UM sukses menyelenggarakan Kegiatan Bakti Formadiksi UM pada 21–22 September 2024. Kegiatan ini berlangsung secara luring di dua lokasi, yakni hari pertama bertempat di Panti Asuhan Putra Harapan Asrori, sedangkan hari kedua dilaksanakan di Alun-Alun Kota Malang yang bekerja sama dengan Yayasan Lembaga Pemberdayaan Anak Negeri (LPAN) Griya Baca. Reporter Formadiksi UM News berkesempatan mewawancarai Daniel Arif Okta Wijaya, selaku Ketua Pelaksana Bakti Formadiksi UM tahun 2024, serta Tri Wijayanti selaku Ketua Yayasan Lembaga Pemberdayaan Anak Negeri (LPAN) Griya Baca.
Mengenai persiapan kegiatan, Daniel mengungkapkan bahwa kendala terbesar yang dihadapi adalah membagi waktu antara kuliah dan persiapan kegiatan. Namun, ia merasa bangga dengan kolaborasi yang luar biasa antartim dalam menyukseskan Bakti Formadiksi UM tahun 2024. “Meski ada beberapa Pengurus Formadiksi UM dan volunter yang baru pertama kali terlibat dalam program kerja Bakti Formadiksi UM, mereka memiliki semangat untuk belajar dan selalu saling membantu,” tambahnya.
Hari Pertama: Kehangatan di Panti Asuhan Putra Harapan Asrori
Hari pertama kegiatan difokuskan di Panti Asuhan Putra Harapan Asrori, dimana Panitia Formadiksi UM berinteraksi langsung dengan anak-anak panti asuhan. Kegiatan ini mencakup pembagian donasi berupa uang saku, permainan edukatif, dan sesi materi yang memberikan motivasi kepada anak-anak. Kehangatan dan kebersamaan terasa sepanjang hari, ditandai dengan canda tawa yang memenuhi suasana.
Salah satu volunter Bakti Formadiksi UM, Ainida Nur Fadila, menyampaikan pesan terkait pengalaman berpartisipasi dalam kegiatan ini, “Kalau menurut saya, banyak-banyak ikut volunter karena kesempatannya tidak selalu ada, ini hanya beberapa kali dalam satu periode. Jadi diikuti saja, karena pengalaman seperti ini penting banget buat kita sebagai mahasiswa penerima KIP Kuliah,” ungkapnya.
Reporter Formadiksi UM News juga berkesempatan untuk mewawancarai Alifia, selaku Ketua Panti Asuhan Putra Harapan Asrori. Dalam wawancaranya tersebut, memaparkan bahwa kegiatan ini sangat positif, namun beliau berharap agar kegiatan yang diselenggarakan di masa depan dapat memberikan kesan yang lebih mendalam bagi anak-anak. “Untuk harapan kedepannya, semoga kita bisa terus bekerja sama dan lebih intens lagi, serta membawa manfaat bagi kedua belah pihak,” tutur nya.
Hari Kedua: Kolaborasi dengan LPAN Griya Baca di Alun-Alun Kota Malang
Dalam sesi wawancara, Tri Wijayanti menjabarkan bahwa kegiatan Bakti Formadiksi UM tahun 2024 menambah wawasan bagi anak-anak di yayasan tersebut, terutama dalam keterampilan pembuatan ecoprint. “Selain menambah wawasan, saya berharap Formadiksi UM semakin sukses kedepannya dan tetap menyambung tali silaturahmi dengan LPAN Griya Baca,” jelas Tri.
Salah satu peserta, Dwiska Maharani, turut menyampaikan kesannya terkait kegiatan ini. “Kegiatan Bakti Formadiksi UM yang paling seru yaitu ice breaking dan games karena dapat melatih kerja sama dan mempererat tali persaudaraan antarsesama,” ujarnya. Antusiasme juga terlihat dari anak-anak yang aktif berpartisipasi selama kegiatan berlangsung. “Mereka sangat antusias, terlihat dari partisipasi aktif mereka selama kegiatan,” ucap Mahrus dan Lika, selaku Sie Acara Bakti Formadiksi UM tahun 2024.
Kesan lain datang dari Iis, salah satu wali murid Yayasan LPAN Griya Baca, yang merasa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi anak-anak. “Kegiatan ini sangat menarik, anak-anak juga mendapatkan pengetahuan tentang keterampilan pembuatan ecoprint. Saya berharap Formadiksi UM terus mengadakan kegiatan bakti seperti ini di masa depan,” ungkap Iis.
Membangun Kepedulian dan Jejaring Sosial
Program kerja Bakti Formadiksi UM tidak hanya bertujuan untuk membantu anak-anak yang membutuhkan, tetapi juga untuk memperkuat hubungan sosial antara mahasiswa KIP Kuliah dengan masyarakat. Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan dapat lebih peka terhadap isu-isu sosial di sekitar mereka dan turut serta dalam memberikan solusi.
Dengan adanya kegiatan Bakti Formadiksi UM tahun 2024, diharapkan kegiatan serupa dapat terus berlanjut dan memberi dampak positif bagi masyarakat sekitar.
Bidikmisi! Berprestasi Tiada Henti!
KIP Kuliah! Generasi Muda, Semangat Berprestasi!
Formadiksi UM! Sukses!
Reporter: Dea Mawar dan Julia Zahra
Editor: Fajar Dewan